Rusia menunjukkan bahwa mereka pantas disebut sebagai tim yang bisa jadi tim kuda hitam di turnamen Euro 2012. Dalam pertandingan kedua Grup A di Stadion Miejski Sabtu (09/06), Rusia menghancurkan Rep. Ceko dengan skor 4-1.
Wasit Howard Webb memimpin laga yang diawali dengan 'seremoni kecil' antara Rusia melawan Republik Ceko. Ada kejadian menarik ketika pendukung Ceko bersorak penuh semangat saat nama-nama pemain mereka dibacakan, tapi suporter berteriak penuh ejekan ketika nama pelatih Michal Bilek disebutkan.
Pertandingan dimulai dengan energik, kedua tim menunjukkan determinasi tinggi khas Eropa Timur. Pertandingan belum genap satu menit, Rezek sudah menjatuhkan Kerzhakov. Tensi tinggi makin terlihat setelah beberapa detik kemudian Dzagoev juga dijatuhkan oleh Kadlec.
Tempo pertandingan yang cepat dan permainan yang terbuka berhasil dimanfaatkan oleh pasukan Ceko untuk menguasai lini tengah dan penyerangan. Secara mengejutkan, mereka berhasil mengungguli Rusia dalam hal penguasaan bola di sepuluh menit awal.
Namun kubu Rusia yang akhirnya berhasil mendapatkan gol pertama lewat Alan Dzagoev pada menit ke 15. Berawal dari serangan balik cepat, Alexander Kerzhakov menanduk bola. Sundulannya hanya mengenai tiang gawang dan meluncur keluar. Untung bagi Rusia, Dzagoev sudah siap menyambar bola muntah.
Tendangan keras Dzagoev tak bisa dihadang Petr Cech yang sudah mati langkah. 1-0 untuk Rusia.
Sembilan menit berselang, Shirokov yang mencetak dua gol saat melawan Italia berhasil menjebol gawang Cech untuk kedua kali. Pergerakan cair dan mulus benar-benar ditunjukkan Rusia dalam proses penciptaan gol ini.
Kedua tim silih berganti melancarkan serangan di sisa waktu babak pembuka. Kerzhakov dan Dzagoev berkali-kali menguji Petr Cech. Sedang Ceko mengancam di dua menit tambahan waktu babak pertama lewat kaki Pilar dan Jiracek, namun belum berhasil menjebol gawang Malafeev.
Babak pertama diakhiri dengan skor 2-0 untuk Rusia.
Tomas Rosicky dan kawan-kawan memasuki lapangan di babak kedua dengan tujuan untuk memberikan segalanya agar bisa mencetak gol. Ceko menempatkan banyak pemain di daerah pertahanan Rusia.
Hasilnya cukup cepat, Rep. Ceko berhasil megurangi defisit kekalahan tujuh menit setelah babak kedua berjalan. Jaroslav Plasil mengirim umpan manis kepada Vaclav Pilar. Pilar berhasil melewati Malafeev sebelum menempatkan bola ke gawang yang kosong.
Namun opsi menyerang yang dipilih Ceko bukannya tanpa resiko. Dengan menempatkan banyak pemain di daerah lawan, pertahanan Ceko menjadi rapuh. Dan Rusia berhasil mengekspos kelemahan ini.
Alan Dzagoev menjadi bintang di pertandingan ini saat berhasil mencetak gol keduanya di menit ke 79. Menerima umpan dari Pavlyuchenko, pemain berusia 21 tahun ini melepaskan tembakan keras yang tak mampu dijangkau oleh Cech.
Pemain pengganti Roman Pavlyuchenko menggenapi kemenangan Rusia menjadi 4-1 semenit berselang. Setelah sempat menahan bola beberapa saat, mantan pemain Spurs ini melesakkan tembakan meriam yang kembali tak bisa dihentikan oleh Petr Cech. Game over bagi Ceko!
Kedua tim tetap bermain terbuka di sepuluh menit akhir pertandingan walaupun tempo sudah sedikit melambat. Pertandingan akhirnya ditutup dengan angka 4-1 untuk keunggulan Rusia.
Dengan hasil ini, Andrei Arshavin cs. menjadi pimpinan Grup A dengan nilai tiga. Rusia yang sering disebut sebagai tim kuda hitam berhasil menang besar di laga perdana mereka. Well, kuda hitam atau bukan, Rusia telah menunjukkan bahwa mereka punya kualitas.
Di lain pihak, hasil ini akan membuat pelatih Rep. Ceko Michal Bilek semakin tidak populer di mata pecinta sepakbola Ceko. Jika ingin membawa Ceko lolos fase grup, Bilek harus segera menemukan formula ajaib untuk mengangkat performa timnya.
Statistik Rusia - Rep. Ceko
Penguasaan bola: 51% - 49%
Shot (on goal): 17(5) - 16(5)
Corner: 3 - 5
Penyelamatan: 4 - 1
Susunan pemain Rusia: Malafeev; Ignasevich, Berezutsky, Zhirkov, Anyukov; Denisov, Zyryanov, Shirokov; Arshavin, Kerzhakov (Pavlyuchenko, 74'), Dzagoev (Kokorin, 85').
Cadangan: Akinfeev, Shunin; Sharonov, Granat, Nababkin; Izmailov, Semshov, Kombarov, Glushakov; Pavlyuchenko, Pogrebnyak, Kokorin.
Susunan pemain Rep. Ceko: Cech; Sivok, Hubnik, Kadlec, Selassie; Jiracek (Petrzela, 76'), Plasil, Pilar, Rezek (Hubschman, 45'); Rosicky; Baros (Lafata, 85').
Cadangan: Lastuvka, Drobny; Limbersky, Hubschman; Petrzela, Suchy, Kolar, Rajtoral, Darida; Lafata, Pekhart, Necid.
Pencetak gol: Dzagoev (15'), Shirokov (24'), Pilar (52'), Dzagoev (79'), Pavlyuchenko (80').
Sumber : Bola.net
Tidak ada komentar:
Posting Komentar